Belajar dari Anime Jepang
Saya termasuk penyuka anime-anime Jepang. Mungkin karena waktu masih kecil dulu sudah akrab dengan kartun-kartun itu tiap Ahad pagi. Dan makin kesini saya makin tahu kalau anime itu bukan semata-mata tontonan untuk anak-anak. Anime adalah ekspresi budayanya orang Jepang, wadah mereka menyalurkan ide, dan cara mereka memotret realitas dengan kreatif. Itu mungkin sebabnya kenapa anime punya banyak genre. Dan jujur, dari semua anime Jepang yang ada, "tontonan anak-anak" hanya sebagian kecilnya saja. Sebagian besar anime menurut saya malah justru sasarannya untuk orang dewasa. Istilah "untuk orang dewasa" di sini tidak selalu merujuk ke hal-hal yang berbau porno, tetapi lebih ke suguhannya yang memang dirasa lebih pantas untuk orang dewasa, semisal karena ada adegan-adegan yang gruesome dan berdarah-darah, atau karena alur ceritanya yang rumit yang susah dipahami anak-anak, atau karena adanya bumbu-bumbu politik dan konflik. Dari kegemaran menonton anime ini, a