Posts

Showing posts from April, 2020

Berinteraksi dengan Al Qur'an [Resensi]

Image
Saya lupa sudah sejak kapan buku ini ada di rak buku. Lungsuran dari orang tua. Dibeli ketika saya masih remaja. Dan sudah beberapa kali dibaca, tapi tidak pernah tuntas dari awal sampai akhir. Selama ini saya baca sporadis saja, hanya bab-bab yang saya anggap menarik saat itu. Qodarulloh baru kali ini Alloh gerakkan hati. Karena bulan ini anggaran beli buku agak minim akibat WFH, perhatian saya beralih ke tumpukan buku-buku yang belum tuntas dibaca. Buku ini adalah terjemahan dari yang aslinya berjudul Kaifa Nata’amalu Ma’al Qur’anul ‘Azhim, karya Yusuf Qardhawi. Terbitan Gema Insani Press, Tahun 1999. Tebalnya 656 halaman. Tentang penulis, beliau bukan nama asing di kalangan orang yang dekat dengan dunia pergerakan, khususnya pergerakan Islam. Beliau adalah sosok ulama asal Qatar yang selama ini dikenal moderat, meskipun beberapa tahun ke belakang menjadi cukup kontroversial. Beliau pernah menjadi anggota komisi fikih Rabithah Alam Al Islami, semacam organisasi ulama ting