Judul: The Infinite Game Penulis: Simon Sinek Penerbit: Penguin Random House (2019) Tebal: 251 hal Genre: Kepemimpinan, pengembangan diri ------------ To the point , buku ini pada intinya bercerita tentang sebuah konsep, bahwa di dunia ini ada dua jenis permainan. Pertama adalah finite game, kedua adalah infinite game. Finite game adalah permainan yang aturannya jelas, para pemainnya jelas, cara mainnya jelas, batas waktunya jelas, serta ada tujuan atau obyektif yang disepakati. Contohnya seperti pertandingan olah raga, sepakbola, badminton, catur, lomba 17-an, dsb. Sebaliknya infinite game adalah permainan yang aturannya tidak ajeg, dan pemainnya bebas keluar masuk, cara mainnya bisa berubah-ubah, serta tidak ada limit waktu pula. Obyektif atau tujuannya juga tidak seragam. Oleh karena itu orientasi dari dua jenis permainan ini pun berbeda. Finite game bertujuan untuk menang, sedangkan infinite game bertujuan untuk bertahan, survive, eksis selama-lama mungkin dalam permainan. Menu